MENCOBA MENGHADIRKAN KEBERADAAN BENDA-BENDA YANG BERHUBUNGAN DENGAN TATA CARA KEHIDUPAN DAN BUDAYA CINA PERANAKAN DI INDONESIA PADA JAMAN DULU SECARA BEBAS DAN SUBYEKTIF.

Saturday, June 4, 2016

STRAITS CHINESE BETEL NUT HOLDER # II










3 BUAH PERAK KINANGAN # II
Perak kadar baik
1900 - 1930an, Jawa, Indonesia
- 1 mangkok bertutup diameter 7cm, tinggi 10,5cm
- 2 mangkok diameter sekitar 7cm, tinggi 5,5cm
Berat total sekitar 194 gram
Kondisi relatif baik, gilding tersisa sedikit, ada penyok sedikit-sedikit alami pemakaian

Mengambil bentuk dasar dari buah labu, kinangan ini di hiasi motif buah dan bunga, sangat variatif pada setiap panelnya, juga berbeda bentuk motif antara panel mangkok bertutup dengan yang tidak, walau kadang melukiskan benda yang sama.

Diakui secara umum, adalah lumayan sulit untuk mengidentifikasikan secara akurat motif bunga dan buah pada ukiran perak peranakan. Kecilnya bidang ukir dan improvisasi yang tinggi dari pakem aslinya dari Cina daratan menjadi penyebabnya.

Dengan modal buku pedoman, kaca pembesar dan zoom-in zoom-out foto, kita coba menganalisa benda yang dibuat dengan penuh kecermatan ini.

Motif pada panel mangkok bertutup / cepuk :
- Bunga Bao Xiang  / Mawar Buddha, bunga 'jadi-jadian' kombinasi bunga Lotus, Krisan, Peony, Delima dan lain-lain, melambangkan keagungan dan keindahan.
- Bunga / motif '3 Kelimpahan' berisi buah Delima ( keturunan ), buah Peach ( panjang umur ) dan Citron Tangan Buddha ( kebahagiaan )
- Bunga Plum ( kesucian dan keberuntungan )
- Bunga Peony ( kemakmuran dan kehormatan )

Motif 8 panel pada mangkok :
- Bunga Krisan / Chrysanthemum ( panjang umur, kehormatan, intelektual dll )
- Buah Peach
- Buah Citron / Tangan Buddha
- Bunga Plum
- Bunga Lotus ( kemurnian, harmoni dll )
- Daun Artemisia ( Perlindungan dan penyembuhan )
- Bunga Narcissus ( Kesucian dan kejujuran )
- Buah Delima

Zold - Palembang

No comments:

Post a Comment